INILAH.COM, Jakarta - Perseteruan antara Liga Primer Indonesia (LPI) dan PSSI memancing pihak-pihak di luar organisasi tersebut ikut berkomentar. LPI menganggap itu sebagai hal yang wajar.
Ikatan Atlet Nasional Indonesia (IANI), diwakili Icuk Sugiarto, Ricky Yakobi, Donald Wailan Walalangi dan Sutan Harhara menggelar jumpa pers Selasa siang (4/1).
"Ini dinamika yang terjadi dan wajar saja. Kalau ada yang mendukung PSSI tak ada masalah," ujar Abi Hasantoso, juru bicara Liga Primer Indonesia.
Mereka menilai LPI justru mendapat dukungan penuh dari seluruh masyarakat Indonesia yang mencintai sepakbola untuk menyelenggarakan kompetisi yang bersih, fair-play, dan memandirikan klub-klub anggotanya. Terlebih lagi, klub-klub LPI tidak menggunakan uang rakyat, dana APBD.
Abi berharap, LPI seharusnya disambut baik karena mendukung perkembangan sepak bola nasional dengan menawarkan kemandirian finansial dan profesionialisme.
"Kehadiran LPI jangan disikapi berlebihan. Wajar-wajar saja lah. Seharusnya disambut baik karena kehadiran LPI untuk memajukan prestasi sepakbola nasional seperti dituangkan dalam butir-butir hasil Kongres Sepakbola Nasional yang berlangsung tahun lalu di Malang, Jawa Timur," tegas Abi. [tjs]
Sumber :http://bola.inilah.com/read/detail/1114812/lpi-tak-perlu-disikapi-berlebihan
0 Comments:
Post a Comment